Luar Biasa! Ini Kabupaten dengan Perekaman KTP Elektronik Tertinggi di NTT

- 12 Februari 2024, 07:10 WIB
Ilustrasi KTP Elektronik
Ilustrasi KTP Elektronik /https://capil.balikpapan.go.id/disdukcapil/storage/app/public/foto/g3rDsQ2ZdbsfK2aFNaKY09yLua35I5aXG/

OKE FLORES.COM - Di NTT, ada sebuah kabupaten yang memiliki presentase perekaman KTP Elektronik tertinggi.

Dari data yang diperoleh media ini, Kabupaten Manggarai Timu merupakan daerah dengan perekaman KTP Elektronik tertinggi di NTT.

Mengutip pemberitaan Antara pada tanggal 31 Januari 2024, perekaman KTP Elektronik di Manggarai Timur mencapai 99.16 persen atau sebanyak 205.836 orang dari jumlah wajib KTP-el sebanyak 207.589 orang.

Baca Juga: Para Pencari Kerja, Siap-siaplah! Intip Bocoran Rekrutmen Besar-Besaran BUMN di Bulan Maret 2024

Jumlah tersebut, menurut Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Matim Robertus Bonafantura, membuat daerah ini menempati posisi tertinggi di NTT.

"Kita yang tertinggi di NTT, nomor satu," katanya seperti dikutip dari Antara, Senin, 12 Februari 2024.

Robertus menambahkan, Pemda Matim melakukan berbagai usaha untuk melakukan proses perekaman KTP-el bagi penduduk yang diwajibkan memiliki KTP-el yang berada di 159 desa dan 17 kelurahan di Kabupaten Matim.

Baca Juga: Para Pencari Kerja, Siap-siaplah! Intip Bocoran Rekrutmen Besar-Besaran BUMN di Bulan Maret 2024

Ada dua cara yang diterapkan pemda, yakni program jebol dan perekaman KTP-el setiap harinya yang dilakukan di Gedung Kantor Dukcapil Matim.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah