Resep Kulit Goreng Cabai Garam Renyah yang Wajib Kamu Coba

31 Oktober 2023, 10:10 WIB
Resep kulit ayam cabai garam /Twitter/@kindymoh/

OKE FLORES.COM - Kulit ayam adalah makanan yang populer. Selain rasanya yang lezat, kulit ayam juga memiliki banyak kandungan nutrisi. Diketahui dalam 100 gram kulit ayam terdapat 363 kkal serta total 33 gram lemak dan 63 mg kolesterol. Rasa kulit ayam juga cenderung unik dan khas.



Biasanya kulit ayam sering disepelekan karena dianggap bahan sisa. Padahal, kulit ayam banyak dicari karena rasanya gurih dan teksturnya renyah jika digoreng.

Melansir Sonora.id Selasa 31 Oktober 2023, coba olah kulit ayam milikmu menjadi menu yang satu ini. Cocok disantap sebagai camilan atau lauk pelengkap nasi hangat. Begini resep kulit goreng cabai garam berikut ini. 

Baca Juga: Rekomendasi 5 Rawon Terbaik di Bogor, Rasanya Top Markotop Banget!

Salah satunya dibuat oseng cabe garem, penasaran akan cara pembuatannya?

Berikut ulasan selengkapnya mengenai cara membuat Kulit Ayam Cabai Garam:

Bahan-bahan:

  • 400 gr kulit ayam
  • 6 buah bawang putih
  • 2 ruas jari kunyit
  • 2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 700 ml air

Bahan cabai garam:

  • 2 batang daun bawang
  • 4 buah cabe merah keriting
  • 4 buah cabai rawit
  • ¼ buah bawang bombay
  • 3 buah bawang merah
  • 4 buah bawang putih
  • ½ sdt kaldu bubuk
  • 1/3 sdt penyedap
  • 2 sdm saus inggris
  • 100 gram kol
  • ¼ buah bawang bombay

Cara membuat:

  1. Rebus kulit ayam bersama kunyit yang sudah dihaluskan, bawang putih dan kaldu bubuk hingga ajr menyusut.
  2. Goreng kulit ayam hingga krispi, kemudian masukan kol yang sudah dipotong dan goreng bersama.
  3. Iris cabai, bawang merah, bawang putih, daun bawang, bawang bombay, kemudian tumis hingga harum.
  4. Tambahkan kecap inggris dan penyedap rasa.
  5. Masukan kulit ayam dan kol yang sudah digoreng.
  6. Aduk hingga merata.Kulit ayam cabai garam pun siap disajikan.

 

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: sonora.id

Tags

Terkini

Terpopuler