Penelitian: Menelepon Terlalu Lama Picu Tekanan Darah Tinggi

- 23 Mei 2023, 08:36 WIB
Penelitian: Menelepon Terlalu Lama Picu Tekanan Darah Tinggi
Penelitian: Menelepon Terlalu Lama Picu Tekanan Darah Tinggi /freepik.com

GAYA HIDUP, OKE FLORES.com  - Sebuah studi baru-baru ini menemukan bahwa panggilan telepon yang terlalu lama dapat berdampak negatif pada kesehatan, meningkatkan risiko tekanan darah tinggi hingga 12 persen.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam European Heart Journal-Digital Health menemukan bahwa seseorang yang berbicara selama 30 menit atau lebih dalam seminggu berisiko terkena tekanan darah tinggi.

Bahaya muncul dari paparan singkat energi frekuensi radio tingkat rendah yang dipancarkan oleh ponsel. 

"Durasi yang dihabiskan orang untuk menelpon penting bagi kesehatan jantung.

Semakin lama menelepon, maka risikonya lebih besar," ujar penulis studi Profesor Xianhui Qin dari Southern Medical University, Guangzhou, China.

Baca Juga: Manfaat Daun Cincau bagi Kesehatan Tubuh, Meningkatkan Kesehatan Mata dan Menurunkan Tekanan Darah


Pada tahun 2021, tercatat 7,91 miliar orang di dunia menggunakan handphone, dengan rata-rata menghabiskan waktu lebih dari tiga jam sehari memainkan ponsel mereka.

Dari angka tersebut, menurut WHO, hampir 1,3 miliar orang dewasa berusia 30 hingga 79 tahun di seluruh dunia memiliki riwayat penyakit tekanan darah tinggi.

Saat melakukan studi ini, para peneliti memeriksa sebanyak 212.046 orang dewasa dengan usia 37 hingga 73 tahun tanpa riwayat hipertensi.

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: Pikiran Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x