Tujuan Utama Latihan Kebugaran Jasmani untuk Kesehatan

- 31 Mei 2023, 15:33 WIB
Tujuan Utama Latihan Kebugaran Jasmani untuk Kesehatan
Tujuan Utama Latihan Kebugaran Jasmani untuk Kesehatan /

1. Memperpanjang usia: Melakukan olahraga secara rutin dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung, stroke, beberapa jenis kanker, dan penyakit serius lainnya.

2. Menjaga berat badan yang sehat: Kombinasi antara berolahraga dan pola makan yang seimbang dapat membantu menurunkan berat badan, mencegah penambahan berat badan berlebihan, serta menjaga berat badan yang sehat.

3. Mengurangi depresi dan stres: Olahraga dapat memiliki efek antidepresan dengan meningkatkan produksi hormon bahagia seperti dopamin dan serotonin dalam tubuh. Hal ini membantu mengurangi tingkat stres dan depresi.

4. Meningkatkan kemampuan kognitif: Melakukan aktivitas fisik secara teratur dapat membantu menjaga kemampuan berpikir, belajar, dan membuat keputusan.

Baca Juga: 5 Makanan yang Mengandung Probiotik, Baik untuk Kesehatan Pencernaan

5. Membantu mengontrol penyakit kronis: Bagi mereka yang sudah menderita penyakit kronis, olahraga untuk kebugaran jasmani dapat membantu mengontrol kondisi penyakit tersebut.

6. Meningkatkan kualitas tidur: Orang yang secara rutin berolahraga cenderung tidur lebih cepat dan lebih nyenyak. Hal ini memberikan energi yang cukup untuk beraktivitas sepanjang hari.

7. Menguatkan tulang: Jenis olahraga tertentu dapat membantu memperkuat tulang, terutama saat menghadapi risiko osteoporosis seiring bertambahnya usia.

Demikian tadi tujuan utama latihan kebugaran jasmani dan manfaat lainnya. Semoga bermanfaat!***

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: sonora.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah