Berikut Beberapa Manfaat Daun Singkong yang Jarang Diketahui, Baik untuk Kesehatan Hingga Kecantikan

- 2 Juni 2023, 15:46 WIB
Berikut Beberapa Manfaat Daun  Singkong yang Jarang Diketahui, Baik untuk Kesehatan Hingga Kecantikan
Berikut Beberapa Manfaat Daun Singkong yang Jarang Diketahui, Baik untuk Kesehatan Hingga Kecantikan /

Dilansir dari berbagai sumber, berikut berbagai manfaat untuk kesehatan dari daun singkong:

1. Baik untuk ibu hamil

Daun singkong memiliki kandungan asam folat dan vitamin C yang berfungsi efektif mengoptimalkan tumbuh kembang janin.

2. Mencegah anemia

Daun singkong dapat mencegah anemia berkat kandungan zat besi di dalamnya, terutama untuk ibu hamil agar terhindar dari anemia karena darah tidak hanya membawa oksigen dan nutrisi hanya untuk sang ibu, namun juga untuk janin.

3. Membantu melawan Kwashiorkor

Daun singkong kaya akan protein lisin yang membantu melawan kwashiorkor yang disebabkan karena kekurangan protein. Kwashiorkor merupakan malnutrisi berat akibat kekurangan protein dalam jangka panjang.

4. Mengobati demam dan sakit kepala

Daun singkong dapat meredakan demam dan sakit kepala, caranya pun mudah, cukup dengan menumbuk tiga lembar daun skingkong hingga halus.terdapat cara lainnya yaiu, akar dan daun direbus dengan menambahkan 80 gram batang, 400 gram daun singkong, dan satu liter air. Ini harus dipanaskan sampai airnya berkurang setengahnya dan kemudian biarkan dingin.

Baca Juga: Yuk Simak! 5 Rahasia Daun Kersen untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit Wajah

5. Mengobati stroke

Penelitian yang telah dilakukan oleh para ahli menunjukkan bahwa daun singkong dapat membantu mengobati stroke karena daun singkong memiliki isollavon yang merupakan zat yang efektif.

6. Membantu mengobati penyakit rematik

Daun singkong memiliki jumlah magnesium yang tinggi yang membantu menurunkan tingkat tekanan darah dan menghilangkan risiko penyakit rematik. Hal yang harus dilakukan adalah merebus 150 gram daun singkong, 15 gram jahe, sedikit serai dan garam lalu direbus sampai sekitar 400 cc. Mengkonsumsi cairan ini setiap hari mencegah penyakit rematik.

7. Menyembuhkan luka

Kehadiran berbagai nutrisi membantu menyembuhkan luka dengan cepat. Dengan sedikit gel lidah buaya dan tambahkan beberapa daun singkong yang dihancurkan lalu dioleskan pada luka.

8. Meningkatkan daya tahan dan memperkuat kekebalan tubuh

Daun singkong mengandung Vitamin C dan folat yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Vitamin C membantu menghancurkan bakteri dan virus. Selain itu, daun singkong juga membantu menjaga kesehatan tulang.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x