Berikut 5 Fakta Mengenai Depresi yang Penting Diketahui

- 9 Agustus 2023, 13:14 WIB
Berikut 5 Fakta Mengenai Depresi yang Penting Diketahui
Berikut 5 Fakta Mengenai Depresi yang Penting Diketahui /PexelsNathan Cowley/
  • Perubahan nafsu makan, berat badan, dan pola tidur
  • Kesulitan dengan konsentrasi, memori, dan mengambil keputusan
  • Merasa cemas, putus asa, atau tidak berdaya
  • Perasaan sedih terus menerus dan hampa
  • Gejala fisik seperti sakit kepala, masalah pencernaan, dan nyeri tubuh yang tidak mereda dengan pengobatan
    Lain sebagainya

3. Anak-anak dapat Mengalami Depresi

Tidak hanya pada remaja dan orang dewasa, anak-anak pun dapat mengalami depresi. Masa kanak-kanak membawa serangkaian stresornya sendiri seperti intimidasi oleh orang sekitar, perjuangan untuk penerimaan teman sebaya, stres dengan keadaan sekolah, hingga situasi orang tua. Beberapa tanda depresi pada anak meliputi :

  • Perubahan kebiasaan makan
  • Perubahan pola tidur dan suasana hati
  • Tidak lagi menikmati aktivitas yang mereka sukai
  • Tidak berenergi dan lain sebagainya

4. Depresi adalah Penyakit Nyata

Beberapa orang yang mengalami depresi merasa bahwa diri mereka lemah atau gila. Mereka mungkin bertanya-tanya apakah yang mereka rasakan adalah nyata. Apalagi bila depresi muncul tanpa dipicu oleh peristiwa negatif. Perlu diketahui bahwa depresi adalah kondisi kesehatan mental yang nyata. Para ahli bahkan menganggap depresi sebagai penyakit sistemik atau penyakit yang mempengaruhi seluruh tubuh bukan hanya otak. Faktanya, 16 juta orang dewasa mengalami depresi tanpa mengalami peristiwa negatif atau perubahan hidup.Individu-individu ini mengalami gangguan pada tingkat neurotransmiter normal dapat berkontribusi pada timbulnya episode depresi.

5. Depresi dapat Diobati
Ada beberapa pilihan pengobatan efektif yang tersedia untuk depresi. Perawatan bagi pengidap depresi harus disesuaikan dengan gejala dan kesehatan masing-masing orang. Kombinasi psikoterapi, pengobatan, dan perubahan gaya hidup sering digunakan untuk membantu meringankan gejala depresi.

Bila mengalami situasi, perubahan kontrol emosi, dan kondisi lainnya jangan ragu untuk periksakan pada ahlinya. Penanganan lebih cepat akan memberi pengobatan yang lebih optimal.***

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Fimela.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah