Inilah 5 Sikap agar Bisa Memaafkan Diri Sendiri yang Terluka

- 9 Agustus 2023, 16:40 WIB
Inilah 5 Sikap agar Bisa Memaafkan Diri Sendiri yang Terluka
Inilah 5 Sikap agar Bisa Memaafkan Diri Sendiri yang Terluka /Pixabay/mohammed_hassan/

Ketika Anda berjuang untuk memaafkan diri sendiri, hidup Anda akan selalu dipenuhi dengan kecemasan. Bahkan ketika Anda melakukan sesuatu yang baik, Anda merasa tidak pantas mendapatkan pengakuan atau penghargaan karena Anda terus menghukum diri sendiri. Meski untuk bisa menjalani hidup dengan hati yang lebih tenang, Anda harus bisa memaafkan diri sendiri atas segala tindakan dan kesalahan yang pernah Anda lakukan.

OKE FLORES.com -Memaafkan diri sendiri tidak selalu mudah. Lebih mudah memaafkan orang lain daripada memaafkan diri sendiri. Meski begitu, Anda masih berusaha memaafkan diri sendiri untuk menyembuhkan luka dan perasaan Anda sendiri.

Melansir Fimela.com, Rabu 9 Agustus 2023, anda bisa mulai dengan strategi sederhana ini.

1. Berprasangka Baik

Terkadang kita merasa bersalah atau malu atas berbagai tindakan kita sendiri di masa lalu karena tindakan tersebut tidak lagi sejalan dengan moral dan nilai-nilai kita saat ini. Sekarang, saat melihat diri kita yang dulu, kita tidak dapat memahami keputusan kita itu. Sebenarnya ini adalah kabar baik—alasan kita merasa tak nyaman melihat masa lalu kita adalah karena kita mengalami kemajuan. Kita telah berusaha sebaik mungkin saat itu, tapi kita bisa melakukan yang lebih baik sekarang. Dalam menyikapi hal dari masa lalu yang membuatmu merasa bersalah, cobalah untuk berprasangka baik. Bahwa segala sesuatu yang terjadi hadir untuk membuatmu terus melangkah ke depan.

Baca Juga: Tips Agara Hidup Lebih Bahagia dengan Memiliki 5 Hal Ini

2. Penuh Belas Kasih

Kasihi kembali dirimu. Izinkan dirimu untuk menerima cinta dari dirimu sendiri. Kesalahan yang terjadi di masa lalu memang tak bisa dihapus. Namun, dari situ kamu bisa mengambil pelajaran penting yang membuatmu jadi pribadi yang lebih bijaksana. Jadi hadirkan belas kasih untuk dirimu karena kamu layak untuk mendapatkannya.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Fimela.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah