6 Efek Samping Sering Minum Obat Batuk yang Perlu Diwaspadai

- 15 November 2023, 13:07 WIB
Foto: 6 Efek Samping Sering Minum Obat Batuk yang Perlu Diwaspadai
Foto: 6 Efek Samping Sering Minum Obat Batuk yang Perlu Diwaspadai /Pixabay/AVANA photos

Baca Juga: Benarkah Minum Air Hangat dapat Membantu Meringankan Batuk

1. Mengantuk

Kebanyakan obat batuk antihistamin dapat menyebabkan efek samping langsung seperti rasa kantuk yang parah. Pasalnya, obat batuk ini mencegah frekuensi batuk dengan menghentikan rangsangan batuk pada otak. Agar efek samping tidak mengganggu aktivitas Anda, obat ini wajib diminum pada malam hari sebelum tidur.

Penting untuk diketahui bahwa Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) melarang penggunaan antihistamin seperti diphenhydramine pada anak di bawah usia 4 tahun.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Clinical Pharmacy menyatakan bahwa obat ini mungkin memiliki risiko tinggi terjadinya efek samping akibat gangguan fungsi otak.

2. Pusing

Pusing setelah minum obat bukanlah hal yang perlu terlalu dikhawatirkan. Ini merupakan efek samping obat batuk yang cukup umum terjadi pada sebagian orang. Namun, Anda perlu berhati-hati bila rasa pusing tersebut berlangsung hingga berhari-hari dan justru semakin parah. Sebaiknya segera konsultasikan ke dokter.

3. Muncul ruam pada kulit

Ruam atau kemerahan pada kulit merupakan efek samping yang mungkin terjadi, meski jarang terjadi. Hal ini biasanya terjadi jika Anda mengonsumsi obat batuk yang mengandung guaifenesin (Mucinex). Beberapa orang mungkin mengalami iritasi kulit seperti gatal-gatal selain ruam.

4. Sakit perut

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Hallo Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah