13 Manfaat dan Keistimewaan Bulan Ramadhan, Ada Umat yang Allah Bebaskan dari Siksa Neraka Setiap Malam

- 21 Maret 2023, 09:30 WIB
Ilustrasi Puasa Ayyamul Bidh /Pixabay/Mohamed Hassan.
Ilustrasi Puasa Ayyamul Bidh /Pixabay/Mohamed Hassan. /

“Dari shalat (ke shalat) yang lima waktu, dari Jum’at ke Jum’at, dari Ramadan ke Ramadhan, semua itu dapat menghapuskan (dosa-dosa) di antara waktu tersebut, jika menjauhi dosa-dosa besar.” (HR. Muslim).

8. Puasa Ramadhan Senilai Puasa 10 Bulan

Puasa pada bulan Ramadhan memiliki nilai yang lebih dibandingkan puasa pada bulan yang lain. Bahkan Allah melipatgandakan pahala puasa bulan Ramadhan setara dengan puasa 10 bulan. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:

“Siapa yang berpuasa (pada bulan) Ramadan, maka satu bulan sama seperti sepuluh bulan. Dan (siapa yang berpuasa setelah itu) berpuasa selama enam hari sesudah Id (Syawal), hal itu (sama nilainya dengan puasa) sempurna satu tahun”. (HR. Ahmad).

Selain itu, puasa Ramadhan yang diteruskan dengan puasa Syawal juga memiliki pahala yang berlipat. Allah memberikan pahala satu tahun puasa bagi orang yang menjalankannya.

“Barangsiapa yang berpuasa (pada bulan Ramadhan) kemudian diikuti (puasa) enam (hari) pada bulan Syawwal, maka hal itu seperti puasa setahun”. (HR. Muslim).

9. Sholat Tarawih Seperti Qiyamul Lail

Seperti diketahui bahwa ada sholat sunnah yang hanya dilakukan pada bulan Ramadhan yaitu Sholat Tarawih. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam menyebut orang yang menunaikan Sholat Tarawih bersama imam hingga selesai tercatat seperti ibadah qiyamul lail.

“Bahwasiapa menunaikan qiyamul lail bersama imam hingga selesai, dicatat baginya (pahala) qiyamul lail semalam (penuh)”. (HR. Abu Daud).

10. Umrah di Bulan Ramadhan Setara dengan Haji

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x