Sambut KTT ASEAN Kemenparekraf Siapkan Helpdesk Informasi Wisata

- 3 Mei 2023, 13:55 WIB

NTT, OKE FLORES.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia menyiapkan HelpDesk dan Tourism Information Center (TIC) di Labuan Bajo untuk 10 titik pada KTT ASEAN ke-42 di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Melalui Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores, kita ada HelpDesk dan TIC, ada 10 titik, di delapan hotel official dan juga di bandara," kata Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Ni Wayan Giri Adnyani dalam Media Gathering Persiapan KTT ke-42 ASEAN di Hotel Jayakarta Labuan Bajo, melansir ANTARA, Selasa, 2 Mei 2023.

Baca Juga: Sambut KTT ASEAN Kemenparekraf Siapkan Helpdesk Informasi Wisata

Tujuan Tourist Information Center dan HelpDesk yang ditempatkan di bandara dan untuk perwakilan hotel adalah untuk memfasilitasi informasi tentang pariwisata dan kegiatan di Labuan Bajo selama KTT ASEAN 2023.

Nantinya ada 20 petugas yang terbagi pada 10 titik tersebut untuk memberikan informasi luas kepada para tamu delegasi.

Baca Juga: Honorer Tidak Bisa Daftar CPNS dan PPPK!

Kata Ni Wayan, para petugas tersebut akan mengenakan pakaian adat untuk menunjukkan kekayaan budaya daerah.

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x