AHY Menjemput Anies Baswedan Kembali dari Tanah Suci di Bandara Soekarno-Hatta

- 12 Juli 2023, 08:55 WIB
 AHY Menjemput Anies Baswedan Kembali dari Tanah Suci di Bandara Soekarno-Hatta
AHY Menjemput Anies Baswedan Kembali dari Tanah Suci di Bandara Soekarno-Hatta /Instagram/aniesbaswedan

OKEFLORES.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjemput bakal calon presiden Anies Baswedan kembali dari Tanah Suci pada Rabu 12 Juli 2023. 

AHY pergi didampingi Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Kepala Badan Komunikasi Strategis/Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra. Rombongan Demokrat tiba pada Rabu 12 Juli 2023 pukul 01.10 dini hari di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten.

AHY menyatakan bahwa tujuan kedatangannya ke Bandara Soekarno-Hatta adalah untuk menyambut kembali Anies Baswedan dari Tanah Suci.

Baca Juga: Wakil Bupati Sleman Meresmikan Unit Penelitian dan Pengembangan Jamur Konsumsi di Fakultas Kehutanan UGM

"Saya tentunya ingin menyambut dengan suka cita. Ini adalah sebuah hal yang baik, saya juga ingin silaturahim lagi setelah sekian lama tidak bertemu," ucapnya dilansir dari pikiran-rakyat.com, Rabu, 12 Juli 2023.

Saat ditanya soal bursa calon Wakil Presiden (Cawapres), AHY kembali menegaskan hanya menjemput Anies saja.

"Aduh enggak ini kita hanya ingin menjemput saja, saya waktu itu sempat antarkan dan kalau bisa turut menjemput saya senang sekali," katanya.

Dia berharap siapapun yang akan dipilih Anies Baswedan sebagai cawapres dapat menang dalam pemilihan presiden 2024. karena dalam koalisi perubahan, ini adalah tantangan besar untuk saling melengkapi.

"Memiliki kans yang baik untuk bisa sukses dalam perjuangan karena ini adalah perjuangan besar membutuhkan upaya untuk saling menguatkan, saling melengkapi sebagai pasangan yang juga bisa mempersatukan segala energi besar dari masyarakat yang pro perubahan," kata dia.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiran-Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x