Presiden Mengajak Para Pengrajin Batik dan Desainer Terus Berinovasi

- 2 Agustus 2023, 14:06 WIB
Foto: Presiden Mengajak Para Pengrajin Batik dan Desainer Terus Berinovasi
Foto: Presiden Mengajak Para Pengrajin Batik dan Desainer Terus Berinovasi /

OKE FLORES.com - Presiden Joko Widodo mengajak para perancang dan pengusaha industri batik terus berkreasi memanfaatkan kesempatan kebangkitan ekonomi. Ia juga meminta para pengrajin batik dapat mencari warna dan motif baru.

Eksplorasi ini sangat penting karena akan memiliki dampak besar pada warisan budaya asli Indonesia tersebut. Hal tersebut disampaikannya dalam pidatonya saat membuka Gelar Batik Nusantara Tahun 2023 di Senayan Park, Jakarta, Rabu, 2 Agustus 2023.

"Memanfaatkan momentum kebangkitan ekonomi kita untuk terus mengembangkan batik yang kita miliki untuk eksplorasi warna dan motif yang baru setiap tahunnya. Agar batik semakin beragam dan menarik," kata Presiden, dilansir dari rri.co.id, 2 Agustus 2023.

Baca Juga: KPK Menahan 41 Orang Diduga Terlibat Kasus RAPBD Jambi

Dalam momen itu, Presiden juga memuji para pengrajin batik dan desainer serta pengguna batik yang telah berinovasi. Para perajin tersebut, menurut Presiden, telah menciptakan batik sebagai karya budaya bangsa Indonesia yang tinggi nilainya.

Kepala Negara mengatakan, batik merupakan karya luar biasa, karena tidak hanya cantik tetapi juga memiliki makna dan nilai filosofis. Presiden meyakini, batik adalah identitas dan kebanggaan bangsa Indonesia.

Presiden mengatakan, industri batik telah membuka banyak lapangan kerja. Sehingga batik telah memberikan penghasilan dan kehidupan bagi banyak orang. 

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah