Dibalik Prestasi yang di Raih Pemkab Ende, Ternyata Beberapa Daerah Masih Terisolasi

- 29 Agustus 2023, 21:55 WIB
Foto. Dermaga Alam Pantai Selatan di Ende
Foto. Dermaga Alam Pantai Selatan di Ende /AD

NTT, OKE FLORES.com - Dibalik prestasi yang diraih oleh pemerintah Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), ternyata masih banyak masyarakat di beberapa daerah pelosok belum menikmati akses jalan raya.

Salah satunya, masyarakat di wilayah Pantai Selatan (Pansel). Sejak Indonesia merdeka, akses transportasi masyarakat beberapa desa sekitar harus menggunakan tranportasi laut.

Demikian disampaikan anggota DPRD Kabupaten Ende, Petrus Fi, kepada media ini melalui sambungan gawainya, Senin, 29 Agustus 2023.

Baca Juga: Forum Pemuda NTT Jajaki Kerja Sama Magang Pertanian di Israel

Menurut Petrus Fi, meski sudah 78 tahun Indonesia merdeka namun akses jalan pantai selatan belum juga tembus. Jangankan tembus, kata dia, jalan yang ada sekarang dari Tangga Alam ke Wolotopo - Ngalupolo benar-benar tidak diperhatikan.

"Penderitaan yang dialami masyarakat beberapa desa di wilayah Pantai Selatan cukup berkepanjangan sehingga kita minta Pemerintah Kabupaten Ende dalam hal ini bapak Bupati Ende bersama Wakil, sekiranya dapat memprioritaskan pembangunan ruas jalan di wilayah tersebut," ungkapnya.

Foto. Petrus Fi Anggoga DPRD Ende Fraksi Partai Nasdem
Foto. Petrus Fi Anggoga DPRD Ende Fraksi Partai Nasdem

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x