Poltekkes Kemenkes Banten Kirim Mahasiswa Kelas Internasional ke FEE Center

- 30 November 2023, 09:49 WIB
Foto. Poltekkes Kemenkes Banten kirim mahasiswa Kelas Internasional Jurusan Keperawatan ke Kampung Inggris FEE Center
Foto. Poltekkes Kemenkes Banten kirim mahasiswa Kelas Internasional Jurusan Keperawatan ke Kampung Inggris FEE Center /

KEDIRI, OKE FLORES.COM - Dalam menghadapi persaingan internasional, Poltekkes Kemenkes Banten menekankan standar dan pendekatan pendidikan yang berkualitas tinggi dengan berfokus pada perspektif global. Untuk itu Poltekkes Kemenkes Banten mengirim mahasiswa Kelas Internasional Jurusan Keperawatan Tahun Akademik 2023/2024 sebanyak dua puluh tujuh (27) guna meningkatkan kualitas Bahasa Inggris mahasiswa dengan Program English Intensive Camp di Kampung Inggris FEE Center (Future English Education Center) Pare - Kabupaten Kediri.

Program English Intensive Camp yang digelar di FEE Center ini dilaksanakan selama satu (1) Bulan, dari tanggal 6 November – 2 Desember 2023 yang bertujuan untuk membangun dan mengembangkan lingkungan yang lebih terbuka terutama hal Bahasa Inggris baik di lingkungan kampus maupun luar kampus. Serta memberikan kesempatan kepada Mahasiswa Kelas Internasional Jurusan Keperawatan untuk mempersiapkan diri dalam pengembangan ruang prospek kerja yang lebih luas dengan persaingan kerja internasional, khususnya dalam tenaga kesehatan.

Kepala Prodi Jurusan Keperawataan Poltekkes Kemenkes Banten Siti Wasliyah menyampaikan pada serah terima mahasiswa yang diadakan di Kampus Tangerang Poltekkes Kemenkes Banten dihadiri beberapa dosen dan orang tua mahasiswa tanggal 5 November 2023. “Tujuan kita hari ini ialah bersama-sama untuk mengantarkan mahasiswa dan anak - anak kita untuk belajar di Pare - Kediri selama 1 bulan.

Baca Juga: Bakesbangpol Kota Kediri Gelar Sosialisasi Kewaspadaan Dini Jelang Pemilu 2024

Seperti yang saya sampaikan pada sosialisasi sebelumnya, saya harap mahasiswa dapat mengemban amanah karena kalian (mahasiswa) difasilitasi full funded dari negara. Jadi, tolong amanah ini dipegang dengan baik. Ini bukan hanya kegiatan ektra kulikuler, but this is the real program. So if you don’t join the class or activities in Pare, you wanna get the punishment. Terakhir kalian akan dinilai untuk sebagai hasil pembelajaran di Pare," ucapnya.

Manager FEE Center Tri Subangkit menambahkan, “Ini Program pelatihan ini merupakan inisiatif yang luar biasa, sebagai langkah nyata dalam meningkatkan kompetensi bahasa Inggris mahasiswa Jurusan Keperawatan. Bahasa Inggris adalah bahasa internasional yang menjadi kunci akses kepada ilmu pengetahuan dan informasi global, serta memainkan peran penting dalam perkembangan karier di dunia profesional kesehatan.”

“Dengan adanya program ini, diharapkan mahasiswa Jurusan Keperawatan dapat meraih kemampuan bahasa Inggris yang lebih baik, yang pada gilirannya akan memberikan manfaat besar dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di masa depan. Keperawatan adalah profesi mulia yang memerlukan kemampuan komunikasi yang baik, terutama dalam lingkup internasional.”

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah