Berikut 5 Mitos dan Fakta Seputar Lemon untuk Diet

- 21 Juni 2023, 14:17 WIB
Buah Lemon
Buah Lemon /Freepik

Lemon adalah buah yang biasa ditambahkan ke makanan untuk menambah rasa dan aroma. Pada dasarnya lemon kaya akan berbagai nutrisi penting seperti vitamin C dan flavanoid yang baik untuk tubuh. Banyak mitos yang mengklaim bahwa air lemon dapat mendukung diet.

Baca Juga: Cocok Disajikan dengan Berbagai Makanan Resep Sambal Bawang

Berikut Mitos dan fakta seputar Lemon untuk diet Melansir Fimela.com, Rabu 21 Juni 2023.

Mitos 1: Air lemon mempercepat penurunan berat badan

Menjadi mitos yang paling umum dan populer di kalangan pejuang diet, bahwa air lemon mampu untuk mempercepat menurunkan berat badan.

Dengan kehebatan kandungan di dalam air Lemon membuatnya menjadi sayuran yang bermanfaat untuk tubuh secara keseluruhan. Seringkali mereka didewa-dewakan karena bisa menurunkan beberapa kilogram. Memang benar faktanya bahwa air lemon berpengaruh pada diet.

Berkat antioksidannya pada kandungan polifenol, lemon dipercaya mampu untuk menjaga berat badan tetap stabil. Namun sayangnya, itu tidak berpengaruh banyak pada penurunan berat badan.

Hanya dengan mengonsumsi air lemon saja sudah jelas tidak bisa menurunkan berat badan. Upaya penurunan berat badan yang benar harus didasari dengan mengonsumsi makanan defisit kalori dan olahraga teratur. 

Mitos 2: Lemon bisa membakar lemak 

Mitos selanjutnya yang juga sama-sama populer yaitu lemon dipercaya bisa membakar banyak lemak di dalam tubuh. Air lemon memang sangat baik untuk tubuh, terutama vitamin C nya yang terkenal dengan antioksidannya. Mereka membantu mengatasi hidrasi dan meningkatkan pencernaan. Mitos ini sebenarnya tidak bisa dikatakan salah tetapi juga tidak bisa dibenarkan.

Ketika saluran pencernaan seseorang lancar, maka ia akan mengeluarkan lemak-lemak kotoran melalui feses dengan rutin. 

Hal ini ada kemungkinan kecil dapat membantu proses diet, tetapi tidak bisa dijadikan sebagai obat penghancur lemak. Informasi di luar sana kebanyakan hanya melebih-lebihkan tanpa adanya fakta yang akurat. 

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Fimela.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah