5 Resep Acar Pelengkap Makanan yang Segar Banget, Bikin Makanan Makin Nikmat, Ini Resep Praktisnya....

- 24 Oktober 2023, 11:25 WIB
5 Resep Acar Pelengkap Makanan yang Segar Banget, Bikin Makanan Makin Nikmat, Ini Resep Praktisnya....
5 Resep Acar Pelengkap Makanan yang Segar Banget, Bikin Makanan Makin Nikmat, Ini Resep Praktisnya.... /Dita Nilan Karlasari/Resep Acar Buncis Timun Wortel, Sederhana dan Enak

OKE FLORES.COM - Acar merupakan makanan yang diawetkan dengan cuka dan air garam, yang dapat menghasilkan cita rasa segar. Biasanya, acar terdiri dari timun, wortel, cabai, bawang, hingga tomat.

Acar disajikan sebagai hidangan pelengkap makanan, sehingga makan jadi terasa menyegarkan dengan tambahan acar di sampingnya.

Selain sambal, acar bisa menjadi pelengkap untuk berbagai hidangan Lebaran. Anda dapat membuat acar sendiri di rumah dari berbagai jenis acar. 

Baca Juga: Cara Berdamai dan Mengatasi Overthinking agar Lebih Santai Jalani Hidup

Resep ini sendiri sebenarnya cukup fleksibel dan bisa dimodifikasi sesuai selera. Misalnya, jika menyukai rasa pedas, Anda bisa menambahkan cabai sesuai selera.

Hal serupa juga berlaku jika Anda ingin memberikan aroma wangi daun kari sehingga acar kuning timun wortel ini menjadi lebih segar.

Melansir Fimela.com Selasa, 24 Oktober 2023, berikut ada lima resep pilihan yang bisa kamu buat di rumah. Cara mengolahnya mudah dan praktis, hasilnya pun segar banget. Simak resep acar di bawah ini!

1. Resep Acar Wortel Buncis Bumbu Kuning

Bahan-Bahan

  • 1 buah mentimun
  • 3 buah wortel
  • 5 buah buncis
  • garam, lada, gula, dan air secukupnya

Bumbu Halus

  • 4 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1 ruas kunyit
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 buah cabai merah

Cara Membuat

1. Mentimun, buncis, dan wortel dicuci bersi. Lalu, iris.

2. Tumis bumbu halus hingga harum.

3. Masukkan mentimun, buncis, dan wortel. Tambahkan air.

4. Tambahkan garam, lada, dan gula secukupnya. Koreksi rasa.

5. Masak hingga sayuran setengah layu. Angkat dan sajikan.

2. Resep Acar Timun Wortel

Bahan-Bahan

  • 5 buah wortel
  • 5 buah mentimun
  • Bumbu Halus
  • 3 butir kemiri
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 10 buah cabai

Cara Membuat

  • Siapkan dan panaskan sedikit minyak.
  • Lalu, tumis bumbu halus dengan serai dan daun salam sampai harum.
  • Setelah itu, tambahkan air.
  • Bersamaan dengan air, wortel dimasukkan. Lalu, masak hingga mendidih selama kurang lebih 15 menit.
    Selamat mencoba!

3. Resep Acar Mentimun

  • Kita bisa membuat acar mentimun yang dicampur dengan wortel.
  • Cukup siapkan 500 gram mentimun yang tidak terlalu tua dan 2 buah wortel. Belah mentimun dan buang isinya, kemudian potong agak tipis. Wortel juga dipotong seperti bentuk korek api.
  • Mentimun dan wortel kemudian dijemur di bawah panas matahari selama sekitar 2 jam.
    Setelah selesai ditiriskan, wortel dan mentimun bisa dicampur dengan garam, gula, dan cuka. Aduk sampai rata.
  • Lalu simpan dalam stoples kaca bertutup rapat. Simpan dalam kulkas selama sekitar 1 jam. Acar mentimun yang renyah siap dinikmati.

4. Resep Acar Cabai Hijau

  • 100 gram cabai rawit hijau
  • 2 sdm cuka masak
  • 1 sdt garam
  • 5 sdm gula pasir
  • 250 ml air

Cara Membuat

1. Campur cabai rawit, gula pasir, garam, dan air. Rebus dengan api kecil sampai cabai layu. Matikan api.

2. Setelah uap panasnya hilang, masukkan cuka. Aduk rata.

3. Simpan acar cabai rawit hijau dalam stoples kaca. Bisa disimpan dalam kulkas agar tahan lama.

Selamat mencoba!

5. Resep Acar Mentimun Wortel

Bahan-Bahan

  • 2 buah mentimun
  • 2 buah wortel
  • 7 siung bawang merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 2 sdm cuka makan
  • 1 sdm gula pasir
  • 4 sdm air hangat

Cara Membuat

  • Kupas mentimun, buang bijinya, dan potong sepanjang korek api. Begitu pula wortel, potong panjang korek api.
  • Potong-potong bawang merah dan cabai rawit. Campurkan dengan mentimun dan wortel.
    Tambahkan gula, cuka dan air hangat. Aduk rata. Masukkan kulkas hingga kurang lebih 4 jam, acar bisa disantap dengan rasa yang lebih menyatu setelah menunggu 4 jam.
  • Acar siap sajikan sebagai pendamping nasi goreng, mie goreng atau ikan goreng.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Fimela.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah