Pemerintah Menyediakan Beasiswa untuk Program Pendidikan Dokter Spesialis Tahun 2023, Cek Pendaftarannya

- 1 Juli 2023, 10:19 WIB
Foto ilustrasi Pemerintah Menyediakan Beasiswa untuk Program Pendidikan Dokter Spesialis  Tahun 2023, Cek Pendaftarannya
Foto ilustrasi Pemerintah Menyediakan Beasiswa untuk Program Pendidikan Dokter Spesialis Tahun 2023, Cek Pendaftarannya /Akun IG ariestaryphoto/

OKEFLORES. com - Untuk memenuhi kekurangan dokter spesialis di Indonesia, pemerintah akan menyediakan beasiswa untuk program pendidikan dokter spesialis pada tahun 2023.

Pendaftaran beasiswa dokter spesialis dibuka 23 Juni hingga 12 Juli 2023. Dana pendidikan meliputi dana SPP, pembangunan, biaya buku, biaya hidup, seminar, ujian, dan penelitian.

Menurut Departemen Kesehatan Republik Indonesia, pada tahun 2023, akan ada lebih dari 2.000 beasiswa untuk program pendidikan dokter spesialis (PPDS), subspesialis, dan kedokteran keluarga layanan primer (KKLP).

Baca Juga: 28 Tersangka Pencurian Motor Ditangkap Polres Metro Tangerang Kota

Melansir prfmnews.pikiran-rakyat.com, Sabtu 1 Juli 2023, Direktur Penyediaan Tenaga Kesehatan Kemenkes Oos Fatimah mengatakan saat ini untuk melayani 277 juta rakyat Indonesia, baru tersedia 46.200 dokter spesialis, masih kekurangan sekitar 31.481 dokter spesialis.

"Berdasarkan target rasio per 1.000 penduduk saat ini rasio dokter belum terpenuhi di Indonesia, termasuk juga untuk pemenuhan dokter spesialis," katanya.

Ia menyampaikan, ada tiga provinsi yang dokter spesialisnya memadai bahkan berlebih, yakni Jakarta, Bali, dan DIY. Sedangkan provinsi yang hampir semua jenis spesialisnya tidak ada yaitu NTT, Papua, Maluku, Maluku Utara, dan Papua Barat.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Prfmnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah