Inilah Profil Jenderal Agus Subiyanto yang Telah Resmi Dilantik Menjadi Panglima TNI

- 23 November 2023, 13:12 WIB
Inilah Profil Jenderal Agus Subiyanto yang Telah Resmi Dilantik Menjadi Panglima TNI
Inilah Profil Jenderal Agus Subiyanto yang Telah Resmi Dilantik Menjadi Panglima TNI /Biro pers setpres /

OKE FLORES.COM - Jenderal Agus Subiyanto resmi dilantik sebagai Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono. Pelantikan tersebut berlangsung pada 22 November 2023 di Istana Negara, Jakarta Pusat oleh Presiden Jokowi.

Pelantikan itu dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Presiden Nomor 102 TNI Tahun 2023, yang dibacakan oleh Laksamana Muda Hersan, Sekretaris Militer Presiden.

Simak Profil Jenderal Agus Subiyanto yang kini menjadi panglima TNI berikut ini: 

Baca Juga: Inilah Aturan Cuti Kampanye Pejabat Pada Pemilu 2024 yang Diterbitkan Presiden

1.  Tempat, tanggal lahir: Cimahi, 5 Agustus 1967

2.  Pendidikan: Akademi Militer (Akmil) tahun 1991

3. Riwayat Jabatan:

- Komandan Kodim (Dandim) 0735/Surakarta

- Wakil Asops Divisi 2 Kostrad Tahun 2011

- Asops Kasdam I/Bukit Barisan Tahun 2014

- Komandan Resimen Induk Kodam II/Sriwijaya Tahun 2017

- Komandan Korem 132/Tadulako Tahun 2017

- Wadanpussenif Kodiklatad Tahun 2019

- Komandan Paspampres Tahun 2020

- Wakil Kepala Staf TNI AD Tahun 2022

- Kepala Staf TNI AD (KSAD) Tahun 2023

- Panglima TNI Tahun 2023

Pada Januari 2022, Agus Subiyanto dilantik menjadi Wakasad oleh Panglima TNI saat itu Jenderal Andika Perkasa.

Dia diangkat menjadi Wakasad berdasarkan Surat Keputusan Jabatan 328 Perwira Tinggi TNI melalui Keputusan nomor 66/I/2022 tanggal 21 Januari 2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

Selain itu, Jenderal Agus Subiyanto juga ditunjuk sebagai Komandan Paspampres (Danpaspampres) Mabes TNI. Pada 8 Desember 2020, dia naik pangkat menjadi Mayjen.***

 

 

 

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah