Kapan Pendaftaran Guru Penggerak Angakatan 11 2023 Dibuka? Cek Jadwal dan Syarat Daftarnya

- 6 Oktober 2023, 12:27 WIB
Ilustrasi- Kapan Pendaftaran Guru Penggerak Angakatan 11 2023 Dibuka? Cek Jadwal dan Syarat Daftarnya
Ilustrasi- Kapan Pendaftaran Guru Penggerak Angakatan 11 2023 Dibuka? Cek Jadwal dan Syarat Daftarnya /Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud

OKE FLORES.COM - Simak informasi berikut tentang jadwal pendaftaran Guru Penggerak, kapan dibuka, dan syarat pendaftaran CPP CGP.

Rekrutmen untuk angkatan 10 tahun 2023 untuk Calon Pengajar Praktik (CPP) dan Calon Guru Penggerak (CGP) telah ditutup.

Jadwal seleksi CPP angkatan 10 tahun 2023 dibuka dari 11 hingga 25 Juli. Sementara itu, CGP dibuka dari 17 hingga 4 Agustus.

Baca Juga: Benarkah Nasib PPPK akan Disamakan dengan PNS, Dari Jenjang Karir Hingga Jaminan Pension, Ini Penjelasnnya....

Menurut surat edaran yang dikeluarkan oleh Dirjen GTK pada 3 Oktober 2023, pendaftaran Guru Penggerak angkatan 11 tahun 2023 akan dibuka dari 9 hingga 27 Oktober.

Laman sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id, bagaimanapun, tidak menampilkan informasi apa pun tentang jadwal seleksi dan pelaksanaan program Guru Penggerak angkatan 11 tahun 2023.

Karena itu, tanggal pendidikan CGP dan CPP angkatan 9 dan 10 masih "akan diinformasikan kemudian".

Syarat Daftar Guru Penggerak 2023, Seperti yang dilansir dari beritadiy.com, Jumat, 6 Oktober 2023.

Pendidikan Guru Penggerak adalah program pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin pembelajaran.

Program ini meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan Pendampingan selama 6 bulan bagi calon Guru Penggerak.

Selama program berlangsung para peserta CGP dan CPP tetap menjalankan tugas mengajarnya sebagai guru.

Berikut syarat daftar Guru Penggerak angkatan 11 2023:

1. Guru ASN maupun NON ASN baik dari sekolah negeri maupun sekolah swasta, pada satuan pendidikan formal jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB.

2. Kepala sekolah yang belum memiliki Nomor Registrasi Kepala Sekolah (NRKS), berstatus definitif dari ASN maupun NON ASN baik dari sekolah negeri maupun sekolah swasta, pada satuan pendidikan formal jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB.

3. Memiliki akun guru di Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

4. Memiliki kualifikasi pendidikan minimal S1/D4.

5. Memiliki pengalaman mengajar minimal 5 (lima) tahun.

6. Memiliki masa sisa mengajar tidak kurang dari 10 (sepuluh) tahun atau memiliki usia tidak lebih dari 50 tahun saat registrasi (per tanggal 4 Agustus 2023).

Tata Cara Pendaftaran Guru Penggerak angkatan 11 2023

Untuk daftar CPP dan CGP program Guru Penggerak angkatan 11 2023, calon peserta bisa melakukan pendaftaran online melalui laman sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id/gurupenggerak

Pendaftaran juga bisa dilakukan melalui aplikasi SIMPKB melalui menu program Guru Pengegrak.

Demikian informasi jadwal pendaftaran Guru Penggerak angakatan 11 2023 kapan dibuka beserta syarat daftar CPP CGP.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Beritadiy.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah