Gegara Menuntut Kesejahteraan, Ratusan Nakes di NTT Dipecat hingga Terancam Tak Bisa Ikut CASN 2024

- 13 April 2024, 14:05 WIB
Kolase Bupati Manggarai dan nakes
Kolase Bupati Manggarai dan nakes /

OKE FLORES.COM - "Ibarat kemarau setahun yang dihapus dengan hujan sehari", kira-kira seperti itu kalimat yang cocok untuk ratusan nakes di Kabupaten Manggarai, Provinsi NTT, yang dipecat dari profesi mereka.

Lamanya masa bakti tak menjamin mereka diperhatikan. Yang memilukan, sebanyak 249 nakes tersebut harus kehilangan pekerjaan karena sebuah keputusan dari seorang Heri Nabit, Bupati Manggarai yang mulai menjabat sejak 26 Februari 2021.

Sejumlah pemberitaan media lokal menyebutkan, kontrak kerja ratusan nakes tidak diperpanjang usai mereka melakukan aksi demonstrasi (menuntut kesejahteraan) di Kantor DPRD Kabupaten Manggarai pada tanggal 6 Maret 2024.

Baca Juga: Inilah Ramalan Zodiak Gemini, Sagitarius, Libra, Taurus dan Pisces untuk Besok 14 April 2024

Tentu, pemecatan tersebut berimbas pada ketidakikutsertaan mereka dalam CASN 2024 yang digelar dalam waktu dekat.

Pasalnya, nama mereka akan dicoret dari data kepegawaian mereka dari database Sistem Informasi Sumber Daya Manusia Kesehatan (SISDMK).

Diketahui, SISDMK merupakan sistem informasi yang dikembangkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Sistem ini bertujuan untuk mengelola data kepegawaian di lingkungan Kementerian Kesehatan, baik di tingkat pusat maupun di daerah.

Nakes yang tidak mau dimediakan namanya itu mengaku, dirinya telah berdedikasi di Kabupaten Manggarai selama belasan tahun lamanya.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x