Resep Minuman Segar Penurun Kolesterol Setelah Konsumsi Banyak Daging

- 28 Juni 2023, 11:06 WIB
foto: jus melon
foto: jus melon /freepak@jcomp /
  1. 1/4 bagian buah melon
  2. 2 botol yakult
  3. es batu secukupnya


Cara Membuat

  1. Kupas dan bersihkan buah melon.
  2. Siapkan blender dan masukkan melon serta yakult.
  3. Blender dan tambahkan es batu.
  4. Jika terlalu kental kamu bisa menambahkan air.
  5. Tidak perlu ditambah gula lagi karena sudah cukup manis.

Resep Timun Serut Jeruk Lemon


Bahan

  1. 1 buah mentimun
  2. 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  3. 3 sdm gula pasir secukupnya
  4. 100 ml air panas
  5. es batu, serut secukupnya


Cara Membuat

  1. Serut kasar mentimun, buang bijinya.
  2. Larutkan gula dengan air panas.
  3. Masukkan mentimun serut, air gula, dan air jeruk nipis ke dalam wadah, aduk rata.
  4. Masukkan ke gelas-gelas saji.
  5. Tambahkan es batu atau es serut. Sajikan.

Resep Es Kunyit Jahe Segar

Bahan

  1. 4 cm kunyit
  2. 2 cm jahe
  3. 1 lembar daun pandan
  4. 400 ml air
  5. 1 sdm madu/gula
  6. 1/2 buah jeruk nipis

Cara Membuat

  1. Kupas jahe dan kunyit, iris tipis. Iris tipis daun pandan.
  2. Rebus air hingga mendidih, masukkan kunyit, jahe dan pandan.
  3. Masak selama 2-3 menit atau hingga aromanya harum.
  4. Tuang sambil saring ke gelas-gelas. Tambahkan madu, aduk rata.
  5. Simpan di lemari es agar lebih dingin dan segar.

Itulah sekian resep minuman segar dan enak yang bisa dikonsumsi setelah konsumsi banyak daging. Selain lezat, minuman ini juga sangat sehat dan bisa bantu menurunkan kolesterol dengan sangat baik.

Semoga resep ini bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: fimela.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah