Banyak Petani Gagal Panen, Pemerintah Bakal Beri Bansos Ganti Rugi untuk Petani, Segini Besarannya

31 Januari 2024, 17:58 WIB
Ilustrasi Banyak Petani Gagal Panen, Pemerintah Bakal Beri Bansos Ganti Rugi untuk Petani, Segini Besarannya/ Kolase Putri Ari Dhani @GalamediaNews /

OKE FLORES.COM - Bantuan sosial (Bansos) terus diberikan pemerintah kepada masyarakat dalam rangka mengurangi angka kemiskinan.

Begitu banyak bantuan sosial (bansos) yang telah diterima masyarakat salah satunya PKH.

Untuk periode Januari, Februari dan Maret 2024, pemerintah bakal berikan bantuan langsung tunai (BLT) atau bansos BLT senilai Rp200 ribu per bulan.

Anggaran yang dikucurkan sebesar Rp11,2 triliun untuk sasaran 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: VIRAL!! Bayar Kuliah di ITB Pakai Skema Pinjaman Online

Tak hanya itu, Jokowi juga memiliki bansos lainnya yang akan dicairkan pada kuartal I (Q1) 2024 ini. Seperti, bantuan beras 10 kg dan bansos reguler Program Keluarga Harapan (PKH).

Berdasarkan rangkuman okeflores.com, Rabu (31/1), berikut daftar bansos yang bakal cair pada Q1-2024:

1. Bantuan Langsung Tunai (BLT)

Bansos BLT baru diumumkan pemerintah pada pekan ini di mana setiap warga yang terdaftar akan menerima langsung Rp600 ribu sekaligus untuk periode bantuan Januari, Februari, Maret (Rp200 ribu per bulan).

Pencairannya dijadwalkan pada awal Februari 2024. Namun, pemerintah belum merinci tanggal pastinya.

Baca Juga: VIRAL! Kampanye Ganjar di Sulsel Bagi-bagi Uang, Begini Kata Jubir TPD Ganjar

2. Program Keluarga Harapan (PKH)

PKH adalah bantuan yang diberikan setiap tahun oleh

pemerintah bagi keluarga penerima manfaat (KPM) yang sudah terdaftar dalam DTKS Kemensos.

PKH akan dibagikan secara bertahap sebanyak 4 kali setahun atau diberikan setiap kuartal kepada masyarakat kurang mampu.

Nilainya bantuan PKH beragam, untuk PKH Kesehatan diberikan tunai kepada ibu hamil dan anak balita Rp3 juta per tahun. Klaster pendidikan Rp900 per tahun untuk SD, Rp1,5 juta per tahun untuk anak SMP, Rp2 juta per tahun untuk anak SMA.

Baca Juga: Menyusun Menu Makan Sehat: Panduan untuk Pemilik Diabetes, Kolesterol, dan Asam Urat

PKH lansia diberikan untuk yang berusia di atas 60 tahun sebesar Rp2,4 juta per tahun. Nilainya sama untuk penyandang disabilitas.

3. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

Pencairan BPNT juga dilakukan secara bertahap.Melalui bansos ini, masyarakat akan mendapatkan bantuan Rp200 ribu per bulan yang diberikan setiap 2 bulan atau Rp400 ribu sekali pencairan.

Bansos ini diberikan dalam enam tahapan, atau dua bulan sekali per pencairan. Masyarakat menerima dalam bentuk uang tunai.

4. Bansos Beras

Bantuan beras sebetulnya sudah dilaksanakan sejak tahun lalu dan berlanjut di 2024 ini. Setiap keluarga yang terdaftar akan menerima 10 kg beras per bulan.

Bansos beras 10 kg ini dipastikan akan berlanjut sampai Juni 2024. Setelahnya, pemerintah akan mereview kembali apakah bisa dilanjutkan atau tidak sampai akhir tahun.

5. Bantuan Ganti Rugi

ganti rugi kepada petani yang gagal panen karena banjir. Nilainya beragam mulai Rp122 juta hingga Rp200 juta per kelompok.

Bantuan ini dinilai perlu diberikan karena gagal panen petani disebabkan oleh bencana tak terduga, sama seperti bencana alam lainnya.

Pencairannya akan dilakukan segera. Saat ini BNPB tengah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait untuk anggarannya.

Editor: Adrianus T. Jaya

Tags

Terkini

Terpopuler