Pembakaran Sampah dan Keseriusan Uji Emisi Turut Berkontribusi dalam Persoalan Polusi Udara

- 23 Agustus 2023, 10:45 WIB
Polusi Udara Kian Memprihatinkan, Simak Dampak Polusi Udara Bagi Masyakarat, Lingkungan dan Sosial Ekonomi
Polusi Udara Kian Memprihatinkan, Simak Dampak Polusi Udara Bagi Masyakarat, Lingkungan dan Sosial Ekonomi /Dok/Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta

OKE FLORES.com - Beberapa faktor yang mempengaruhi polusi udara di Jakarta. Pakar kebijakan publik Trubus Rahardiansyah percaya bahwa pembakaran sampah dan pengujian emisi yang ketat telah berkontribusi pada masalah polusi udara.

Terkait pembakaran sampah, kata Trubus, fenomena tersebut menjadi salah satu penyebab pencemaran udara di Jakarta. Ia meminta Pemprov DKI Jakarta serius mencegah pembakaran sampah.

"Pembakaran sampah juga berkontribusi polusi, sayang enggak ada penanganan juga ke tingkat RT RW, karena di kampung-kampung," kata Trubus kepada wartawan dilansir Pikiran-Rakyat.com Rabu, 23 Agustus 2023.

Baca Juga: Korban Body Checking MUID Minta Perlindungan

Trubus mendesak Pemprov DKI dan pemerintah daerah sekitarnya mengedukasi masyarakat agar tidak membakar sampah. Selain itu, operator TPA juga harus dilarang membakar sampah.

"Sampah kebanyakan dibakar, musim kering dibakar, musim hujan didiamkan. Edukasi ke masyarakat dari Pemprov DKI terkait bahaya pembakaran sampah," ujarnya.

Di sisi lain, Trubus mendorong Pemda DKI Jakarta melakukan uji emisi untuk mencegah pencemaran udara. Menurut dia, pelaksanaan uji emisi belum dilaksanakan secara ketat meskipun sudah sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x