5 Siswa Diamankan Terkait Perundungan di Cilacap, 2 Diantaranya Ditetapkan Sebagai Pelaku

- 27 September 2023, 15:20 WIB
Video Viral Penganiayaan Siswa SMP di Cilacap 
Video Viral Penganiayaan Siswa SMP di Cilacap  /tangkapan layar Instagram @ahmadsahroni88/

Sementara kasus intimidasi ini memang baru menyebar luas di beberapa platform media sosial sejak Rabu, 27 September 2023 pagi. Fannky memastikan, sebelum video intimidasi itu menjadi viral, pihaknya sudah lebih dulu mengamankan para pelaku.

“Sebelum video ini beredar, dari Satreskrim Polresta Cilacap sudah melakukan pengamanan terhadap yang diduga pelaku,” ucapnya.

Menurutnya, timnya segera mengamankan tersangka karena beredar kabar bahwa beberapa kelompok mengaku sebagai massa akan melakukan tindakan main hakim terhadap anak tersebut.

Oleh karena itu, dua jam setelah menerima informasi intimidasi tersebut polisi segera melakukan tindakan pencegahan.

Fannky menegaskan timnya akan menyelidiki kasus intimidasi tersebut dengan profesional. Ia meminta masyarakat untuk sepenuhnya mempercayai proses hukum yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

“Sehingga tidak ada tuduhan tuduhan lain atau pemberitahuan hoaks lainnya bahwa kami tidak menangani.” ujarnya.

“Insyaallah kami bisa menangani dengan baik dan profesional karena ini masih melibatkan anak-anak kita, di mana semua perlu melakukan pembinaan agar anak-anak kita mempunyai akhlak dan ilmu yang baik untuk saling bertoleransi,” kata Kapolresta Cilacap.***

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah