Buat Pernyataan hingga Teken di Atas Materai, Owner Hotel Lele Watu Malah Ingkari Janjinya Bayar THR Karyawan

- 12 Maret 2024, 12:37 WIB
Ilustrasi THR
Ilustrasi THR /Antara/Yusuf Nugroho/

OKE FLORES.COM - Pemilik (owner) Hotel Lele Watu, yang terletak di Desa Waimangoma, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, Provinsi NTT, diadukan ke Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sumba Barat oleh karyawannya.

Hal ini terjadi lantaran wanita bernama Jeny Tan itu tidak membayar Tunjangan Hari Raya (THR) Natal 2023 yang menjadi hak karyawan Hotel Lele Watu.

Padahal, dalam perjanjian kontrak kerja, terdapat poin terkait pembayaran THR bagi setiap karyawan.

Baca Juga: WASPADA! Ini yang Terjadi jika Tubuh Anda Kekurangan Nutrisi

Namun, ketika ditanyai perihal THR oleh karyawannya, Jeny Tan berdalih tidak ada uang.

Aduan karyawan Hotel Lele Watu bermula ketika pada 23 Desember 2023 diadakan staff meeting dengan pihak manajemen hotel.

Salah satu topik hasil pembahasan saat itu adalah perihal THR.

“Ibu Any selaku HRD (Human Resource Development, red) waktu itu langsung sampaikan ke ibu Jeny Tan selaku owner terkait hasil pembahasan meeting kami, tapi secara lisan via telepon, ibu Jeny bilang THR tidak ada. Alasannya, tidak ada uang untuk bayar THR,” jelas salah satu karyawan Hotel Lele Watu, Kilyon Wuraka Ledi, sebagaimana dikutip OKE FLORES dari GardaNTT, Selasa, 12 Maret 2024.

Baca Juga: Menu Sahur Puasa Ramadhan: Berikut 15 Makanan Sehat untuk Menjaga Kesehatan Lambung

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah