6 Faktor yang Dapat Menyebabkan Penis Berbau Tidak Sedap

- 24 November 2023, 13:03 WIB
 Foto ilustrasi : penis seorang pria / 6 Faktor yang Dapat Menyebabkan Penis Berbau Tidak Sedap
Foto ilustrasi : penis seorang pria / 6 Faktor yang Dapat Menyebabkan Penis Berbau Tidak Sedap /

OKE FLORES.COM - Penis bagian tubuh yang rentan terhadap berbagai masalah kesehatan, termasuk bau yang tidak sedap. Bau yang tidak normal pada penis bisa menjadi sumber ketidaknyamanan dan kekhawatiran bagi banyak pria. Ada beberapa penyebab potensial di balik bau tidak sedap pada penis yang perlu dipahami dan diperhatikan oleh pria untuk menjaga kesehatan mereka.

Melansir Halo Sehat, Jumat, 24 November 2023, berikut adalah beberapa faktor yang dapat menyebabkan penis berbau tidak sedap:

1. Kurangnya Kebersihan

Kebersihan yang buruk pada area genital bisa menjadi penyebab utama bau yang tidak sedap pada penis. Menjaga area penis dan kulit di sekitarnya tetap bersih adalah kunci untuk mencegah pertumbuhan bakteri dan kuman yang bisa menyebabkan aroma tidak sedap.

Baca Juga: Sering Menahan Kencing: Bahaya dan Dampaknya Terhadap Kesehatan Anda

2. Infeksi Jamur atau Bakteri

Infeksi jamur seperti kandidiasis atau infeksi bakteri seperti infeksi menular seksual (IMS) dapat menyebabkan bau yang tidak sedap pada penis. Infeksi ini seringkali disertai dengan gejala lain seperti gatal, kemerahan, atau keluarnya cairan yang abnormal dari penis.

3. Frenulum Breve

Frenulum breve adalah kondisi di mana frenulum (jaringan penghubung antara kepala penis dan kulup) terlalu pendek, sehingga membatasi gerakan kepala penis. Kondisi ini dapat menyebabkan sulitnya membersihkan area di bawah kulup secara efektif, yang kemudian bisa menjadi tempat berkembang biaknya bakteri dan menyebabkan bau tidak sedap.

4. Kebersihan Pakaian Dalam

Pakaian dalam yang terlalu ketat atau tidak bersih dapat menyebabkan penumpukan kelembaban di sekitar penis, menciptakan lingkungan yang ideal bagi pertumbuhan bakteri dan jamur yang kemudian menyebabkan bau tidak sedap.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Halo Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x