Kasus Dugaan Korupsi Syahrul Yasin Limpo, KPK Seret Dua Orang Dekat Jadi Saksi

- 16 Oktober 2023, 14:36 WIB
Kasus Dugaan Korupsi Syahrul Yasin Limpo,  KPK Seret Dua Orang Dekat Jadi Saksi
Kasus Dugaan Korupsi Syahrul Yasin Limpo, KPK Seret Dua Orang Dekat Jadi Saksi /Antara/Indrianto Eko Suwarso/

OKE FLORES.COM - Kasus korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan) saat ini tengah diusut oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Tim penyidik KPK hari ini memanggil dua ajudan mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) sebagai saksi.

Dua ajudan SYL yang dipanggil KPK hari ini bernama Panji Harjanto dan Ubaidah Nabhan. Ali mengatakan Panji saat ini telah tiba dan mulai diperiksa sebagai saksi.

Kehadiran saksi pertama, Panji Harianto, dikonfirmasi oleh Ali Fikri, Kepala Bagian Pemberitaan KPK. Belum ada informasi tambahan tentang kehadiran Ubaidah Nabhan.

Baca Juga: MK Tolak Gugatan PSI Terkait Batas Usia Capres-Cawapres 35 Tahun

"Saksi Panji Harianto, sudah datang dan sedang dilakukan pemeriksaan sebagai saksi," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin 16 Oktober 2023, dilansir dari pikiran-rakyat.com, Senin, 16 Oktober 2023.

Pada Jumat 13 Oktober 2023,  Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian, Muhammad Hatta (MH), dan mantan Menteri Pertanian SYL resmi ditahan oleh KPK karena dugaan tindak pidana korupsi di kementerian tersebut.

Sebagaimana diumumkan oleh Wakil Ketua KPK Alexander Marwata, keduanya ditahan di Rumah Tahanan KPK hingga 1 November 2023 untuk melanjutkan proses penyidikan.

Menurut Alexander, tuduhan korupsi ini berkaitan dengan tindakan SYL selama masa jabatannya sebagai Menteri Pertanian RI dari tahun 2019 hingga 2020.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x